Home BERITA UTAMASUMBARPARIAMAN 10 Calon Pimpinan Baznas Kota Pariaman Ikuti Seleksi Tahap Wawancara

10 Calon Pimpinan Baznas Kota Pariaman Ikuti Seleksi Tahap Wawancara

by U & A.com
0 comment

PARIAMAN (U&A.com) – Pemerintah Kota Pariaman melakukan seleksi calon pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Pariaman periode 2021-2026. Seleksi tersebut dilakukan langsung oleh Pimpinan Baznas RI, Nur Khamidi melalui wawancara secara virtual.

Asisten II Setdako Pariaman, Sumiramis saat memberi sambutan mengatakan bahwa seleksi untuk calon Pimpinan Baznas Kota Pariaman periode 2021-2026 diikuti sebanyak 10 orang peserta.

“Dari 17 peserta hanya 10 orang peserta yang lolos administrasi dan masuk pada tahap wawancara calon pimpinan Baznas pada Senin (8/3/2020) di Ruang Rapat Walikota Pariaman. Dan hari ini sudah disampaikan ke Baznas RI dan diwanwancara langsung oleh Pimpinan Baznas RI serta masing-masing peserta seleksi diberi waktu 40 menit untuk menyampaikan visi dan misi mereka secara bergantian”, ungkapnya.

“Adapun dari 10 calon Pimpinan Basnas Kota Pariaman periode 2021-2026 antara lain : Baharuddin, Boedi Satria, Zalman Zaunit, Ali Anis, Martias Mahyuddin, Arnaldi Putra, Hasan Basri, Dedy Edwar, Sukardi, Adek Oswandi,” sebutnya.

Lebih lanjut, ia juga menyampaikan bahwa Baznas bersama pemerintah bertanggung jawab untuk mengawal pengelolaan zakat yang berdasarkan syariat Islam, amanah, kemanfaatan, keadilan, kepastian hukum, terintegrasi dan akuntabilitas.

“Dan saya berharap, siapun yang terpilih menjadi pimpinan Baznas nantinya, dapat bersinergi dan dapat bekerja dengan hati nurani dan dapat mengelola zakat dari ASN tersebut agar bisa tersalurkan kepada masyarkat yang membutuhkan,” pungkasnya mengahkhiri. (MC Kominfo Kota Pariaman/bj)

Sebarkan

You may also like

 U&A.com, adalah salah satu media siber berjaringan nasional dan internasional dengan mengusung konsep kami hadir untuk mengabarkan.

Kami berusaha memadukan kecanggihan teknologi digital dengan berita secara cepat dan praktis. Namun, bagi U&A.com kecepatan bukan segalanya. “Get it first, but first get it right” adalah adagium jurnalistik lama yang masih kami pegang teguh.

PILIHAN EDITOR

ARTIKEL TERBARU