KARIMUN (U&A.com) – Polres Karimun kembali menggelar vaksinasi massal. Kali ini difokuskan kepada para pelajar yang ada di Kabupaten Karimun melalui program “Gerai Vaksin Presisi Polres Karimun Goes To School”, Sabtu (28/8/2021).
Kapolres Karimun AKBP Toni Pantano SIK SH mengatakan bahwa program vaksin ini dilaksanakan mulai hari ini, Sabtu (28/8/2021) hingga Senin (6/9/2021) bulan depan digelar disejumlah sekolah dalam rangka akselerasi percepatan dalam mendukung Program Vaksin Nasional.
“Alhamdulilah, untuk hari ini kita laksanakan di SMPN 3 Tebing TEBING dengan target capaian sebanyak 400 Siswa/i yang belum tervaksin,” ujar Toni Pantano.
Kapolres Toni Pantano menyampaikan ada 6 lokasi sekolah untuk tahap awal yang akan dilaksanak program vaksin massal “Gerai Vaksin Presisi Polres Karimun Goes To School”, yakni diantaranya SMAN 2 KARIMUN (30 Agustus 2021), SMAN 1 KARIMUN (31 Agustus 2021), SMK WIDYA SASANA (2 September 2021), SEKOLAH SANTO YOSEP (3 September 2021), SMP & SMA MAHABODI (4-6 September 2021) dengan target keseluruhan 2.675 siswa/i.
“Kedepannya tidak hanya di 6 sekolah tersebut bahkan kami akan datangi sekolah yang lainya yang ada di wilayah pulau Karimun, Pulau Kundur dan lainnya guna mendukung program percepatan vaksinasi di Kabupaten Karimun,” ujar Toni Pantano.
Kapolres Toni Pantano menegaskan bahwa vaksinasi yang dilakukan oleh Polres Karimun ini adalah gratis. “Pokoknya akan kita lakukan terus vaksinasi ini dalam rangka membantu pemerintah daerah supaya masyarakat kabupaten Karimun terkhususnya bisa menerima vaksin semuanya,” tegasnya.
Ia juga mengharapkan dukungan dari para orang tua siswa untuk memiliki kesadaran yang tinggi serta mendorong serta memberikan pemahaman kepada anak mereka untuk penting nya mengikuti vaksinasi Covid-19 ini.
“Karena memang terbukti vaksin itu cukup ampuh supaya kita setidaknya bisa sedikit terhindar dari Covid-19. Kalaupun terpapar ya paling tidak akan parah seperti yang belum divaksin,” sambungnya.
Tidak lupa Toni Pantano juga berpesan agar semua kalangan termasuk para pekajar senantiasa mengindahkan protokol kesehatan dan terus disiplin menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Terakhir Toni Pantano juga meminta dukungan dari rekan-rekan pers Karimun untuk bersama mensukseskan program Vaksinasi Goes To School ini bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Karimun yakni Dinas Kesehatan Karimun.
“Mudah-mudahan itu bisa tercapai, mohon juga dari dukungan dari teman – teman media untuk mensosialisasikan bahwa kita telah melaksanakan program khusus untuk pelajar ini, ” pungkasnya. (hj).