Kapolres Karimun Pimpin Sertijab 4 Kapolsek dan 2 Kasat, Ini Daftarnya

KARIMUN (U&A.com) – Kapolres Karimun AKBP Tony Pantano, SIK, SH memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) empat kapolsek jajaran dan dua kasat.

Upacara dilangsungkan di lapangan Mapolres Karimun, pada Sabtu (10/09/2022) siang.

Sertijab diawali dengan pembacaan keputusan Kapolda Kepri tentang pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polri yang tertuang dalam Surat Keputusan Kapolda Kepri No. Kep/370/VIII/2022 tanggal 26 Agustus 2022 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Kepri.

Dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan kepada para pajabat baru, dan penandatanganan berita acara serah terima jabatan serta pakta integritas.

Kapolres Karimun AKBP Tony Pantano, SIK, SH berharap, kepada pejabat baru harus segera kuasai kondisi daerah, kearifan lokal, budaya, gaya setempat, sehingga mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Segera kuasai tugas pokok dan fungsinya dan terus tingkatkan kinerja Polri,” ujar Tony Pantano.

Selain itu, Tony Pantano juga berpesan kepada para pejabat baru agar terus tingkatkan kerja sama dan koordinasi dengan semua pihak.

“Tidak hanya dengan pemerintah daerah Kabupaten Karimun, namun koordinasi dengan semua pihak, saling sinergi, sehingga Polri mampu meningkatkan kemampuan dalam melaksanakan tupoksi Polri dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” katanya.

Ucapara juga dihadiri oleh Wakapolres Karimun, para Kabag, Para Kasat, Para Kapolsek serta personil Polres Karimun.

Adapun pejabat yang diserahterimakan, yaitu

• AKP Pramudi jabatan lama Ps. Kanit 1 Subdit 1 Dit Intelkam Polda Kepri, diangkat sebagai Kasat Intelkam Polres Karimun.

• AKP Erdinal yang sebelumnya Kapolsek Meral, diangkat sebagai Kasat Samapta Polres Karimun.

• AKP Brasta Pratama Putra jabatan sebelumnya Kapolsek Tebing, diangkat sebagai Kapolsek Meral.

• AKP Muhammad Dzaiz jabatan sebelumnya Kabag Ops Polres Anambas, diangkat sebagai Kapolsek Tebing.

• AKP Eriman Kasat jabatan sebelumnya Samapta Polres Karimun, jabatan barunya sebagai Ps. Kabagops Polres Kep. Anambas.

• Kompol M. Komarudin jabatan sebelumnya Kapolsek Kundur Polres Karimun, jabatan barunya sebagai Ps. Kasubdit 2 Dit Reskrimsus Polda Kepri.

• AKP Buala Harefa jabatan sebelumnya Kapolsek Balai Polres Karimun, diangkat sebagai Ps. Kapolsek Kundur Polres Karimun.

• Kompol Edy Wiyatno jabatan sebelumnya Kasubbagrenmin Ro SDM Polda Kepri, jabatan barunya sebagai Kapolsek Balai Polres Karimun.

(hj)

Sebarkan

Related posts

Kejari Karimun Musnahkan Sejumlah Barang Bukti Kejahatan, Pastikan Tidak Ada yang Disisihkan

Dokumen Kesehatan 500 Ekor Sapi dari NTT Dinyatakan Lengkap

Nihil, Razia Narkoba di Satria Executive Club Karimun