KARIMUN (U&A.com) – Bupati Karimun Provinsi Kepri Dr H Aunur Rafiq, menargetkan vaksinasi Covid-19 untuk pelajar di wilayahnya tuntas pada bulan Oktober 2021 dan mengajak semua pihak mendukung serta mendorong realisasi vaksinasi pelajar sehingga Pembelajaran Tatap Muko (PTM) bisa dilaksanakan segera.
“Targetnya semoga bulan depan bisa 100 persen. Saat ini dari sasaran 24.274 dosis vaksin pelajar, untuk dosis 1 sudah mencapai 15.860 dengan pencapaian 65,34 %, sementara untuk dosis 2 sudah mencapai 5.431 dengan pencapaian 23,30 %,” ujar Aunur Rafiq saat meninjau pelaksanaan vaksinasi pelajar di SMPN 2 Karimun, Kamis (2/9/2021).
Rafiq menyampaikan, untuk ketersedian vaksin pelajar saat ini mencukupi dan tidak ada kendala dan saat ini pelaksanaan vaksinasi pelajar sedang berjalan lewat program vaksin ‘Gerai Vaksin Presisi Polres Karimun Goes To School’ dan program serbuan vaksinasi Gurindam 12 Kodim 0317/TBK kerjasama dengan Dinas Kehatan Kabupaten Karimun.
“InsyaAllah untuk dosis 1, minggu depan sudah bisa mencapai 100 % dan kita optimis untuk dosis 2 di bulan Oktober sudah bisa mencapai 100 % juga. Jika mayoritas pelajar dan tenaga pengajar sudah divaksin, makan harapan pembelajaran tatap muka (PTM) berkesempatan besar dilakukan,” ucap Aunur Rafiq.
“Karena vaksinasi untuk pendidik telah berlangsung sebelumnya, sekarang tugas kita adalah melakukan percepatan vaksinasi untuk pelajar menjelang dibukanya PTM terbatas baik di Pulau Karimun, Kundur, Moro, Buru maupun Durai. Harapan kita vaksinasi pelajar diharapkan akan memperkuat persiapan menuju penerapan PTM ,” ujarnya lagi.
Menurutnya, pemberian vaksin akan memaksimalkan perlindungan dari paparan COVID-19, sekaligus memberikan rasa aman bagi peserta didik dalam mengikuti PTM. Selain itu, perlindungan melalui vaksinasi juga diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi orang tua untuk mengirimkan putra-putri mereka kembali ke sekolah.
Program vaksinasi pelajar di ‘Bumi Berazam’ sendiri telah mulai dilasanakan oleh Polres Karimun dimana untuk tahap awal ditargetkan 2.675 siswa/i telah divaksin.
Kapolres Karimun AKBP Toni Pantano SIK SH mengatakan bahwa program vaksin ini dilaksanakan telah dmulai, Sabtu (28/8/2021) hingga Senin (6/9/2021) bulan depan digelar disejumlah sekolah dalam rangka akselerasi percepatan dalam mendukung Program Vaksin Nasional.
Kapolres Toni Pantano menyampaikan ada 6 lokasi sekolah untuk tahap awal yang akan dilaksanak program vaksin massal “Gerai Vaksin Presisi Polres Karimun Goes To School”, yakni diantaranya SMAN 2 KARIMUN (30 Agustus 2021), SMAN 1 KARIMUN (31 Agustus 2021), SMK WIDYA SASANA (2 September 2021), SEKOLAH SANTO YOSEP (3 September 2021), SMP & SMA MAHABODI (4-6 September 2021) dengan target keseluruhan 2.675 siswa/i.
Kodim 0317/Tbk juga mendukung dan mendorong percepatan vaksinasi kategori pelajar atau remaja berusia 12 hingga 17 tahun demi mencapai kekebalan komunal di wilayah setempat ini lewat program serbuan ‘Vaksinasi Gurindam 12’ Kodim 0317/TBK.
Dandim 0317 Tanjungbalai Karimun, Letkol Inf Agus Rediyanto, menyampaikan vaksinasi pelajar ini harus didorong secara maksimal demi terwujudnya kekebalan komunal ditengah pandemi Covid 19.
“Dengan dukungan penuh dari masyarakat, kami TNI-Polri bersinergi dengan Pemkab Karimun akan terus berusaha semaksimal mungkin dalam melaksanakan penanggulangan pandemi Covid 19. Para pelajar antusiasme mengikuti vaksinasi dengan disiplin menerapkan prokes guna kelancaran PTM. Kami berharap banyak pelajar yang divaksin maka Herd Immunity segera terwujud dan kembali bisa beraktivitas normal lagi dan bisa sekolah lagi,” ujarnya. (hj)