KARIMUN (U&A.com) – Kapolres Karimun AKBP Toni Pantano S.IK SH meminta dukungan tokoh agama(TOGA) dan tokoh masyarakat (TOMAS) untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Dukungan mereka juga dibutuhkan untuk pengendalian penyebaran Covid-19.
“Alhamdulillah kamtibmas di Karimun terjaga dengan baik berkat sinergitas dan kolaborasi semua pihak, baik forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda), Toga, Tomas dan seluruh masyarakat di Karimun,” ujar Toni Pantano, Senin (29/11/2021).
Toni Pantano juga meminta dukungan kepada tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk waspada pasca terhadap varian baru virus Covid-19 yang telah ditemukan di Singapur dan Malaysia. “Kita tetap waspada dan tidak panik terus berupaya untuk mengikuti prokes dan tetap pakai masker saat beraktifitas,” tutur Toni Pantano.
Untuk itu, dibutuhkan keterlibatan tokoh agama dan tokoh masyarakat bersama-sama pemerintah daerah mengajak masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Ini dikarenakan pandemi Covid-19 masih perlu diwaspadai pasca melandainya Covid-19 di Kabupaten Karimun.
Terkait Kamtibmas, Toni Pantano, menyampaikan untuk mengantisipasi gangguan Kantibmas, Polres Karimun melalui peran Bhabinkamtibmas di wilayah kelurahan/desa Binaannya melaksanakan kegiatan penempelan stiker imbauan dan sosialisasi Kamtibmas terkait tindak kejahatan pencurian.
Kegiatan yang dilaksanakan seracara door to Door sebagai upaya dan langkah dari kepolisian secara prefentif ke masyarakat dalam menjaga Kantibmas terutama menjelang Natal dan Tahun Baru 2022.
“Kami menghimbau dan mengingatkan warga masyarakat untuk tetap selalu waspada terutama kondisi rumah yang ditinggalkan dalam keadaan kosong oleh pemilik pada saat akan bekerja maupun aktivitas lainnya,“ ujar Toni.
Selain memberikan imbauan Kamtibmas juga tidak lupa para Bhabinkamtibmas Polres Karimun, Polda Kepri memberikan sosialisasi Protokol Kesehatan 5M dan ajakan untuk vaksinasi bagi warga yang belum tervaksin baik itu dosis 1 maupun dosis 2.
“Sebelum meninggalkan rumah dalam keadaan kosong tetap pastikan kompor dan listrik tidak dalam keadaan menyala yang memicu terjadinya kebakaran. Tetap waspada dini dilingkungan tempat tinggal dengan meningkatkan Poskamling serta tetap patuhi Orotokol Kesehatan 5M,” ungkap Toni.
Ia juga meminta dukungan para ulama dan tokoh masyarakat agar turut menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) melalui dakwah dan ceramah. “Dukungan para ulama dan tokoh masyarakat tentunya sangat penting untuk mewujudkan kamtibmas yang aman dan damai,” kata Toni Pantano. (hj)